Tag: Jatuh Cinta

Ingin Jatuh Cinta

Ingin jatuh cinta

Sumber gambar : laksani.com

Kadang-Kadang… aku ingin jatuh cinta. Seperti orang lainnya. Tapi semakin aku menginginkannya, sepertinya cinta semakin jauh dari hidupku. Aku mulai beranggapan bahwa itu termasuk kutukan.

Biasanya perasaan yang paling sering muncul adalah rasa suka. Itupun tidak berlangsung lama. Paling dua atau tiga hari, maka rasa itu akan memudar tanpa meninggalkan bekas apapun.

Padahal aku ingin sekali dalam hidupku memuja seorang gadis. Tidak penting apakah ia akan membalas rasaku, aku hanya ingin mencoba sensasinya sebagai inspirasi menulisku.

Lanjutkan membaca “Ingin Jatuh Cinta”

Hari ke-10 : Antara Cinta dan Benci dalam Menulis

Cinta dan benci dalam menulisSumber gambar : devianart.com

Saya masih baru memasuki dunia kepenulisan. Selain masih minim pengalaman, saya juga tidak mampu memahami teori menulis. Sebagian penulis di zaman sekarang memang seperti itu, banyaknya media menulis yang tersedia di internet membuat banyak orang mulai menekuni hobi menulis, namun mereka tidak terlalu banyak peduli dengan tata bahasa dan aturan menulis lainnya.

Saya pun berbulan-bulan memproduksi tulisan tanpa menghiraukan banyak aturan. Selama saya merasa senang dan mampu menikmati tulisan sendiri, saya rasa tidak masalah.

Seiring berjalannya waktu, sikap saya mulai berubah. Perlahan saya mulai menaruh perhatian pada hasil tulisan saya. Dan tentu saja, saya mulai menyadari, jika saya ingin menghasilkan tulisan yang indah, maka jalan yang tersedia adalah mulai menggunakan teori-teori menulis profesional.

Lanjutkan membaca “Hari ke-10 : Antara Cinta dan Benci dalam Menulis”

Apa yang Saya Pikirkan Tentang Cinta?

Apa yang saya pikirkan tentang Cinta?​Sumber gambar : buyfineartonline.wordpress.com

Saya jarang membaca novel tentang percintaan. Kalau pun ada, itu pasti hanya kisah selingan atau bumbu penyedap dalam buku cerita. Satu-Satunya novel yang membuat saya berkhayal tentang gadis impian adalah novel-novel Danielle Steel.

Gadis-gadis di dalam buku Danielle Steel sangat cerdas. Juga jelita. Gambaran sempurna bagi laki-laki yang masih sendiri. Menikmati novel Danielle Steel, saya bisa seharian dan membaca bukunya berulang-ulang kali. Terlebih dialog-dialog yang menurut saya romantis.

Lanjutkan membaca “Apa yang Saya Pikirkan Tentang Cinta?”