Tag: Syarat

10 Syarat Menjadi Blogger Profesional

Apakah Anda pernah mendengar istilah blogger?

Blogger adalah orang yang mempublikasikan artikel secara konsisten di blog yang mereka kelola. Secara seklias, kegiatan utama blogger hanyalah menulis artikel dan mempromosikan artikel tersebut dengan berbagai teknik untuk mendapatkan pengunjung (pembaca). Semakin banyak pengunjung yang mereka dapatkan, semakin populer blog yang mereka kelola.

Dalam perkembangannya, blogger dibedakan menjadi dua tipe, yakni blogger amatir dan blogger profesional. Blogger amatir melakukan aktivitas ngeblog hanya untuk bersenang-senang. Mereka menulis artikel tentang kehidupan pribadi (diary), hal-hal yang mereka sukai, atau opini tentang kejadian-kejadian populer. Blogger tipe ini sudah cukup puas dengan sedikit pengunjung dan beberapa komentar. Sedangkan blogger profesional adalah blogger yang bertujuan untuk menghasilkan uang dari blognya. Mereka menulis artikel yang banyak dicari orang, melakukan periklanan, melakukan penelitian, dan mengelola blognya dengan menerapkan manajemen yang ketat.

Lanjutkan membaca “10 Syarat Menjadi Blogger Profesional”