Tips Memulai Sebuah Blog Untuk Pemula

Memiliki blog itu menyenangkan. Anda bisa melakukan banyak hal dengan sebuah blog. Anda bisa mendapatkan banyak teman melalui blog, saling berbagi ilmu, atau menghasilkan uang dari internet.

Syarat menjadi blogger pun mudah, Anda hanya perlu memiliki sedikit kemampuan menulis untuk menuangkan ide atau sekedar berbagi pengalaman. Oleh karena itu, pastikan Anda memiliki kemampuan menulis terlebih dahulu sebelum memulai sebuah blog.

Pilih topik blog Anda!

Apakah Anda bingung dengan banyaknya informasi di internet tentang bagaimana memulai blog? Mana informasi yang benar dan mampu menolong Anda untuk segera memiliki blog? Anda berada di tempat yang tepat karena saya akan membantu Anda langkah demi langkah untuk segera memulai blog.

Pertama, pilih topik blog Anda. Ini adalah tahap terpenting sebelum Anda mulai menjalankan sebuah blog. Jika ada kesalahan dalam tahap ini, maka kemungkinan besar blog Anda tidak akan berkembang dan tidak akan sukses.

Jika Anda masih bingung dalam memilih topik, jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini agar Anda mengetahui topik yang cocok untuk Anda:

* Hobi apa yang benar-benar Anda minati?

* Pekerjaan apa yang sudah pernah Anda miliki dan benar-benar menikmatinya?

* Pengalaman apa saja yang sudah Anda miliki?

* Keahlian apa yang sudah Anda kuasai?

* Keahlian apa yang Anda belum kuasai tapi ingin mempelajarinya?

* Pernahkan Anda memikirkan ingin membangun sebuah bisnis? bisnis apakah itu?

*Pertanyaan apa yang sering sobat dapatkan dari teman-teman terdekat karena mereka tahu Anda ahlinya?

Dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan di atas saya kira Anda sudah memiliki gambaran tentang topik blog yang sesuai untuk Anda.

Memilih platform blog

Blogger dan wordpress adalah 2 situs penyedia blog yang terkenal di internet. Anda bisa memilih salah satunya dan segera memulai sebuah blog untuk dikelola.

Tapi menurut saya, bagi Anda seorang pemula, lebih baik menggunakan wordpress saja dibanding dengan blogspot. Mengapa? Karena wordpress memiliki banyak kelebihan, diantaranya :

1. WordPress memiliki banyak theme gratis yang siap dipakai setiap saat.

2. Mudah untuk disetting dan dikelola.

3. Memiliki forum untuk bertanya jika Anda mengalami kesulitan ketika menjalankan wordpress.

4. Orang-orang bisa berinteraksi dengan Anda. Artikel Anda bisa dibagikan melalui sosial media, dikomentari, dan lain-lain.

Untuk mendaftarkan blog Anda pada wordpress, silahkan klik di sini.

Referensi:
1. www.seociyus.com/2013/03/tips-memulai-blogging-untuk-pemula.html?m=1
2. https://www.mas-sugeng.com/cara-terbaik-memilih-topik-blog/
3. www.bloggingbasics101.com/how-do-i-start-a-blog/