Mencuri Ide Menulis : Tulis Sesuatu yang Berbeda

Dengan segala keriuhan di internet, mustahil konten hasil menulang ulang akan menjadi populer. Tidak ada orang yang mau membaca konten dengan ide yang sama, tidak peduli sehebat apapun Anda menyajikannya.

Internet adalah rimba yang keras. Google sebagai wasit hanya akan menampilkan konten-konten unik, sesuatu dengan ide-ide baru di halaman hasil penelusuran. Jika Anda ingin menonjol dan menjadi blog otoritas, tidak ada jalan lain, Anda harus memproduksi karya-karya dengan ide baru.

Sudah terlalu banyak suara di internet. Jangan hanya menambahkan suara yang sama karena suara Anda tidak akan terdengar. Dunia memang butuh suara Anda, tapi itu hanya jika suara Anda berbeda dari ribuan suara lainnya.

Akan lebih mudah melakukannya kalau Anda berprinsip : Lebih baik diam daripada menulis sesuatu yang basi atau sekadar menulis ulang. Itu akan merangsang pikiran Anda menjadi lebih kreatif untuk menciptakan konten-konten bermutu tinggi.

Apa yang Harus Ditulis?

Semua akan tampak lebih sulit bagi bloger pemula ketika baru memulai perjalanan ngeblog. Apa yang harus saya tulis sementara semua topik telah dibahas oleh bloger lain?

Anda harus kreatif dan curi ide kontennya!

Tentu maksudnya bukan plagiat. Baca 10 konten yang menduduki halaman pertama ketika Anda ingin menulis mengenai topik tertentu. Bagaimana bloger lain menyajikan kontennya? Apakah ada kekurangannya? Dapatkah saya menulis dengan tema yang sama tetapi menggunakan perspektif yang berbeda?

Di dunia blog, semua bloger profesional saling mencuri ide. Jika saingannya menerbitkan konten mengenai suatu hal, maka hal tersebut akan memicunya menulis mengenai topik yang serupa. Karena tidak ada seorang pun bloger yang ingin kehilangan pembaca setia. Aturannya sederhana : Apa yang ada di blog pesaing, maka hal tersebut harus ada di blog saya.

Tapi jika Anda perhatikan dengan seksama, isi kontennya benar-benar berbeda satu sama lain meskipun idenya sama. Itu yang saya maksud dengan menjadi kreatif dan mencuri ide konten.

Tentu dibutuhkan pengalaman menulis dan kerja keras untuk menjalankan strategi ini. Tapi itu satu-satu jalan yang tersedia jika Anda ingin blog Anda populer dengan cepat.

Sekarang Anda juga harus melakukannya atau Anda hanya menjadi bloger biasa-biasa saja.

Sebuah Jaminan Keunikan

Mengapa kita hanya boleh menerbitkan konten-konten yang unik? Karena Google menyukai blog yang unik. Begitu pula dengan pengunjung. Konsisten menulis konten-konten unik akan membuat visibilitas blog kita menjadi lebih tinggi sehingga pengunjung lebih mudah menemukan konten-konten kita di mesin pencari.

Semakin banyak pembaca, semakin banyak uang yang Anda hasilkan. Begitu pula pencapaian lainnya. Semuanya akan seperti bola salju yang menggelinding.

Bagaimana cara mencuri ide dan menghasilkan konten yang benar-benar berbeda?

Rahasianya adalah pengalaman pribadi. Tidak ada pengalaman yang benar-benar sama. Pengalaman adalah jaminan keunikan.

Sekarang Anda tahu mengapa sebagian besar konten blog Shiq4 selalu unik dan jarang ditemukan di blog lain. Karena saya selalu menulis apa yang sudah saya alami. Tanpa banyak berpikir mengenai perspektif-perspektif yang sulit, konten saya mampu mendominasi mesin pencari dengan baik.

Anda pun bisa melakukannya. Sebelum mulai menulis sesuatu, pastikan Anda sudah punya pengalaman di dalamnya. Karena jika tidak, sebaik apapun Anda menyajikan konten, halaman Anda akan sulit bersaing dengan bloger lain yang lebih dulu menulis dengan topik tersebut.

Hindari Kesalahan Ini

Anda tahu perbedaan antara blog populer dan blog yang baru dimulai? Itu terletak pada modal. Biasanya blog yang sudah menghasilkan cukup banyak uang akan mempekerjakan penulis artikel sehingga bisa mengcover hampir semua topik yang berkaitan dengan industri mereka.

Kabar buruk lainnya, penulis yang mereka pekerjakan merupakan orang-orang ahli di bidangnya dan mempunyai segudang pengalaman. Jadi, jangan sembarangan mencuri ide mereka.

Kesalahan yang biasa dilakukan bloger-bloger pemula adalah mencuri ide berdasarkan potensi jumlah pengunjung (berkaitan erat dengan kata kunci). Bahkan jika mereka tidak tahu apa-apa mengenai topik tersebut. Mereka hanya tergiur dengan potensi pencari informasi harian yang mencapai ribuan.

Akibatnya, konten yang dihasilkan asal-asalan. Bahkan idenya pun sama. Perbedaannya hanya ditulis dengan kata yang berbeda. Dan dengan modal seperti itu berharap ingin tampil di halaman pertama Google? Anda sedang bermimpi di siang bolong.

Kalau harus mencuri ide, pastikan Anda sudah punya pengalaman dan benar-benar memahami topik tersebut. Itu yang terpenting. Bukan potensi jumlah pengunjung.

Kalau Anda tidak bisa mendominasi mesin pencari untuk kata kunci dengan pencarian rendah, maka sangat mustahil Anda akan berhasil mengalahkan blog-blog yang sudah lama eksis untuk kata kunci populer. Tahan ambisi Anda dan mulai dari suatu yang kecil dulu sambil terus mengkonversi pengunjung yang datang agar menjadi pembaca setia.

Sekarang Anda Sudah Siap Menulis

Sekarang Anda sudah punya informasi tentang cara mencuri ide dari blog pesaing dan Anda sudah siap bersaing dengan bloger-bloger papan atas. Hanya sebagai tambahan saja, pengalaman pribadi yang digabungkan dengan hasil penelitian akan menghasilkan konten sempurna. Jadi, jangan lupa lakukan riset.

Dan tentu saja, Anda harus menyusun konten sesuai standar SEO. Tulisan saya yang berjudul β€œ13 Tips SEO yang mudah Diaplikasikan oleh Bloger Pemula” akan membawa Anda menduduki halaman pertama Google jika mutu konten Anda sudah bagus.

Apakah Anda pernah mencuri ide? Apakah pembaca Anda menyukainya? Bagikan di kotak komentar.

39 tanggapan untuk “Mencuri Ide Menulis : Tulis Sesuatu yang Berbeda

    1. Wa ha ha….. Klo nulis tentang sepak bola saya juga payah. Soalnya pengetahuannya sangat minim. Tapi di masa yg akan datang saya mau terus berlatih menulis tentang sepak bola juga.

      Suka

  1. Wah tehnik seo ya gan… Google emang suka yang unik-unik. Saya pernah coba bikin blog tentang Android, bener sih sesuai tulisan agan, saya jadi males karena kurang ngerti, akhirnya blognya dihapus kwkkw…
    omong-omong soal SEO, mas pakai tools seo ga? seperti google webmasters tool. Supaya seo kan artikel kita harus ke-index sama google.. kira-kira paham ga gan penggunaan webmasters tools, makasih gan…

    Suka

    1. Di wordpress.com gak bisa masuk tools google. Kecuali versi bisnis. Sebenarnya pingin juga sih nyoba make tools SEO, cuma malas karena menghabiskan data. Saya klo ngeblog pake hp saja. Kecuali ngdtiknya di komputer.

      Disukai oleh 1 orang

      1. ohh… gan coba jadiin hpnya sebagai modem aja, biar leluasa. Tapi gan, sebenarnya kita bisa menggunakan google webmaster.. Kita punya email, lalu kita daftarin di search console supaya bisa di index google.. BTW, ada rahasia lain ga gan, dari SEO nya agan.. heheh biar bisa masuk halaman pertama…

        Suka

        1. Rahasia apaan? Saya fokus menguasai keyword2 yg nggak populer dulu saja. Biarpun pencariannya dikit, tapi klo punya banyak artikel lama kelamaan pengunjungnya juga banyak. Di wordpress.com sudah sangat SEO tanpa diutak-atik sekalipun.

          Suka

        2. Hmm… saya udh baca buku nya agan, sehari itu minimal dpt 400 visitor ya… kira-kira berapa lama untuk mendapatkan visitor sebanyak itu?

          Suka

  2. Ga pernah kepikiran buat mencuri ide mas.. takut disangka plagiat.. hhehe

    Alhamdulillah saya selalu paham konten yang saya tulis, meskipun kata2nya masih berantakan, makanya tiap mau nulis bukan mikirin idenya yang lama.. tapi memilih pemakaian katanya.. supaya kata2nya lebih bervariasi.. namanya juga pemula mas.. hhehe

    Suka

    1. Kalau saya nulis nggak banyak mikir. Paling ngutip disertai banyak link saja. Yg jelas tulisan saya harus lebih baik dibanding tulisan di page one. Dengan begitu bisa menggeser mereka.

      Disukai oleh 1 orang

      1. Ya namanya mas udah banyak pengalaman.. jadi kosakatanya udah banyak.. saya mah masih pemula jadi kosakatanya masih sedikit.. makanya masih mikir lagi.. hhehe

        Suka

        1. Saya manginstall kamus bahasa indonesia di hp. Klo nemu kata baru, bisa langsung digunakan. Kosakata saya juga masih sedikit kok tapi terus belajar mperbanyak dengan membaca kamus.

          Disukai oleh 1 orang

  3. Dulu saya main curi curi an… yah minimal dari wikia trs diedit lagi n dikembangin….
    Kalo sekarang ya sekedar ambil inspirasi aja… bukan curi…
    Blm ada inspirasi atau ide…. ya gak nulis… daripada ga ada passion nya… hehe…. minimal ngedraft dulu lah..

    Suka

  4. Saya lumayan sering jadi terpicu untuk menuliskan suatu hal setelah membaca posting sesama teman blog, bisa jadi semacam pemicu untuk lebih semangat menulis juga kadang πŸ™‚

    Suka

  5. Ide Anda memang kreatif skli, tp memang dibutuhkan kreatifitas yg bnar2 kreatif agar pmbca tdk bosan.

    Tks atas tips kerennya mas, mmotivsi saya spy ttap giat menulis

    Suka

    1. Ini kebiasaan saya pas bingung mau nulis apa. Biasanya dari bacaan lain, lebih dari satu, kemuudian saya susun menjadi artikel utuh. Pernah juga menyempurnakan postingan, caranya menulis ulang kemudian menambahkan referensi terbaru atau menambah poin-poinnya sehingga konten saya menjadi lebih lengkap.

      Disukai oleh 1 orang

Komentar ditutup.