Cara Berteman dengan Bloger Lain

Berteman dengan blogger lain

Sumber gambar: indianexpress.com

Kegiatan ngeblog akan semakin asyik jika dilakukan bersama orang lain. Bukan hanya membuka peluang untuk menjadi lebih sukses, memiliki teman dalam melakukan hal yang kita sukai membuat kita bahagia. Dan itu bagus untuk mental kita.

Menurut penelitian, ngeblog bisa membantu hubungan persahahabatan kita. Menghabiskan waktu untuk online (ngeblog) tidak hanya meningkatkan jumlah teman dan kepuasan bersama teman online, tetapi juga teman offline.

Ngeblog membantu membantu orang merasa seperti mereka memiliki jaringan sosial yang mendukung dengan kuat, mungkin karena ngeblog membantu orang mendapatkan beberapa wawasan, feedback, dan perspektif dalam hidup mereka.

Tentu saja, jika kita bahagia, maka produktivitas ngeblog kita semakin bertambah. Kita akan konsisten menulis karena merasa didengarkan oleh orang lain. Merasa nyaman dan mungkin saja membuka peluang untuk mulai menghasilkan uang dari blog.

Ada juga penelitian lain yang menyebutkan dua hal berikut:

  • 58,29% bloger mengatakan komunikasi melalui blog membuat mereka merasa cepat akrab.
  • 51,65 % bloger merasa lebih akrab berkomunikasi melalui blog dengan teman yang sudah dikenalnya di dunia nyata.

Sayangnya, ada beberapa bloger yang tidak tahu bagaimana memulai hubungan dengan bloger lain. Hal semacam itu membuat blognya tidak berkembang dan sebelum mereka sadari, mereka tidak bahagia dan kegiatan ngeblog menjadi membosankan.

Dan tentu saja, mereka akan berhenti ngeblog tanpa menghasilkan sepeserpun setelah menginvestasikan banyak waktu, uang, dan pikiran untuk mengelola blog mereka.

Bagaiman Teman Ngeblog Membantu Anda Menjadi Lebih Sukses?

Jika Anda merasa bisa menjadi bloger sukses tanpa bantuan orang lain, maka Anda sedang mengali kuburan Anda sendiri. Itu sangat mustahil. Kecuali Anda benar-benar jenius dan bekerja dengan sangat keras.

Anda perlu berteman dengan bloger lain untuk mendapatkan hal-hal berikut:

  • Backlink – Blog Anda tidak akan berkembang jika tidak ada yang memberi backlink. Dan biasanya teman-teman ngeblog merupakan orang-orang yang akan merekomendasikan blog Anda kepada audiens mereka.
  • Mendapatkan Komentar – Bloger profesional bekerja keras menciptakan konten yang luar biasa agar mendapatkan banyak komentar. Tapi bloger amatir, yang kesulitan menciptakan konten bagus, hanya akan mendapat komentar dari teman-teman ngeblognya.
  • Bisnis – Masing-Masing bloger punya keahlian di bidang masing-masing. Seandainya di masa depan Anda punya project tertentu, maka Anda bisa bekerja sama dengan teman ngeblog Anda karena sudah membangun rasa saling percaya dalam waktu yang lama.
  • Promosi Produk dan Jasa – Jika Anda berniat menghasilkan uang dari blog, maka teman ngeblog Anda merupakan orang paling potensial yang akan menjadi customer pertama Anda. Mereka percaya dengan Anda dan selama penawaran Anda bagus, mereka tidak akan menolaknya.

Dan masih banyak manfaat lainnya. Ungkapan “Banyak teman banyak rejeki “itu benar adanya. Dan jika Anda sedang membangun blog untuk menghasilkan uang, maka langkah pertama adalah mencari teman ngeblog sebanyak-banyaknya.

Cara Berteman dengan Bloger Lain

Jadi, Anda bloger baru dan tidak tahu bagaimana memulai hubungan pertemanan dengan bloger lain? Berikut adalah hal-hal yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan teman :

1. Berkomentar di Blog Lain

Cara paling mudah yang biasa dilakukan untuk mendapatkan teman ngeblog adalah berkomentar di blog lain secara rutin. Bloger lain sangat menghargai komentar Anda. Dan tentu saja, mereka akan membaca postingan Anda dan berkomentar di blog Anda.

Lakukan saja. Prosesnya sangat sederhana dan lembut sampai Anda tidak akan menyadarinya. Tiba-Tiba jumlah pengunjung meningkat dan jumlah komentar juga ikut meningkat.

Tapi perlu diingat, jangan berkomentar sembarangan dan pastikan sesuai dengan etika berkomentar agar bloger lain mau berhubungan dengan Anda.

2. Anda Perlu Posting tentang Sesuatu yang Personal

Apapun tema ngeblog Anda, Anda harus menciptakan konten yang bersifat personal tentang hidup Anda. Hal tersebut untuk menciptakan emosi dengan teman ngeblog Anda. Karena orang-orang lebih mudah mengingat orang melalui sebuah cerita.

Gunakan kreativitas Anda untuk memasukan cerita hidup Anda dalam postingan tanpa keluar dari topik ngeblog yang Anda bawakan.

Saat teman-teman ngeblog Anda mengetahui latar belakang Anda melalui cerita-cerita yang Anda masukan dalam konten Anda, saat itulah emosi tercipta.

Aturan dalam berteman masih sama dengan kehidupan persahabatan di dunia nyata : Ceritakan tentang diri Anda agar orang lain mengetahui siapa Anda sesuai dengan brand yang ingin Anda bangun. Ketika orang lain sudah percaya dengan Anda, mereka akan menjadi teman terbaik yang mengerti dan mendukung blog Anda untuk meraih kesuksesan.

3. Menjadi Penulis Tamu di Blog Lain

Dalam dunia bloger profesional saling menulis di blog teman ngeblog biasa dilakukan. Saya biasa menyebut hal ini sebagai “Berbagi audiens”. Selain berguna untuk mempererat pertemanan, menulis di blog lain dapat meningkatkan jumlah pengunjung kita.

 Dengan kata lain, kita mengakui kehebatan teman ngeblog kita. Dan pengakuan itu berupa undangan untuk menulis di blog kita.

Dengan demikian, kita memiliki postingan spesial untuk audiens kita. Postingan dengan gaya menulis yang berbeda, pengetahuan yang berbeda, dan insight yang berbeda dari biasanya. Kemudian audiens kita akan mengenal teman-teman ngeblog kita. Pada akhirnya, pembaca setia kita akan mengunjungi blog teman kita dan itu merupakan win-win solution.

Atau Anda bisa mencari blog-blog yang menyediakan penulis tamu. Ikutlah berkontribusi secara rutin. Kemudian jalin komunikasi melalui e-mail. Suatu saat, ketika Anda mempunyai produk atau jasa baru, Anda bisa menghubungi mereka untuk kembali menulis postingan yang bersifat promosi.

Karena kita sudah lama berteman baik dengan mereka, mereka akan dengan senang hati mengijinkan Anda berpromosi di blog mereka.

4. Bergabung di Komunitas Ngeblog

Komunitas merupakan tempat orang-orang yang bergelut di bidang yang sama. Hampir semua anggotanya akan saling mendukung satu sama lain. Bergabung dengan komunitas akan membuka kesempatan bagi Anda menemukan teman-teman ngeblog yang asyik.

Saya biasa aktif di grup komunitas blogger indonesia facebook. Dari komunitas tersebut saya mendapatkan 2 kali pekerjaan sebagai penulis artikel. Atau di waktu lain, ketika saya menerbitkan konten yang bagus, saya biasa membagikannya di komunitas tersebut.

Di dalam komunitas tersebut saya juga membantu bloger-bloger baru mengatasi masalah mereka. Bahkan kami berteman di facebook dan terkadang berkomunikasi melalui chat. Di grup tersebut juga banyak penawaran kerja sama atau project-project tertentu berkaitan dengan blog. Anda bisa berkolaborasi dengan bloger lain jika punya skill tertentu.

Atau jika Anda punya masalah dengan mengembangkan blog, Anda akan mendapatkan nasihat dari bloger-bloger yang sudah berpengalaman di bidangnya.

5. Mulai Rekomendasikan Tulisan Bloger Lain

Jika Anda ingin mendapat perhatian bloger lain, khusunya bloger profesional, maka mulai biasakan diri menulis menggunakan kutipan atau menaruh link menuju tulisan bloger lain. Tidak hanya membuat pencitraan Anda bagus di mata pembaca setia, tapi akan membuka kesempatan untuk berteman dengan bloger lain.

Akan ada notifikasi tentang link yang mereka dapatkan. Coba tebak apa selanjutnya yang akan terjadi? Mereka akan mengecek sumber link tersebut dan membaca konten Anda. Dan jika mereka menyukainya, mungkin mereka akan membagikan di sosial media mereka yang sudah memiliki banyak pengikut.

Trik ini sangat populer di blog-blog berbahasa inggris. Namun jarang saya temui di blog berbahasa indonesia. Tapi tidak ada salahnya untuk mencoba dan memulai budaya yang akan membuat dunia ngeblog menjadi lebih hidup dibanding dengan yang saat ini. Dan itu dimulai dari merekomendasikan tulisan-tulisan bloger lainnya.

Mulai Mencari Teman

Sekarang Anda tahu apa yang harus Anda lakukan untuk mendapatkan teman ngeblog. Tidak sulit, bukan?

Saat Anda sudah memiliki banyak teman, bisa dipastikan kegiatan ngeblog Anda akan semakin menyenangkan. Anda bahagia. Dan Anda akan punya kekuatan ekstra untuk mengembangkan blog ke level selanjutnya.

Anda hanya harus melakukan satu langkah pertama. Kemudian membiasakannya. Maka tidak ada yang bisa menghalangi Anda untuk mencapai kesuksesan yang Anda impikan. Percayalah…..

Jadi, apakah Anda sudah punya banyak teman ketika ngeblog? Teman seperti apa yang Anda inginkan? Bagikan di kotak komentar yang telah disediakan

99 tanggapan untuk “Cara Berteman dengan Bloger Lain

  1. Wah, dari 5 cara di atas, saya baru menjalankan 2 cara. Berarti, saya masih harus banyak berusaha hehe

    Terima kasih mas, artikel-artikelnya bikin saya lebih semangat nge-blog.

    Disukai oleh 2 orang

    1. Salah satu yang saya suka dari Shiq4 adalah dia adalah orang (bloger) yang selalu encourage bukan discourage. Dan kebanyakan teori (saran) yang diberikannya, for me, it really works. Sayapun kemudian sering cerita ttg blognya dan merekomendasikannya kepada teman2 di komunitas saya.

      Jadi, ketika dia bilang percayalah, …. itu memang patut dipercaya, saya sudah membuktikannya. Ngeblog tp sibuk cuma di kandang sendiri itu, sebenarnya perlu dikasihani.

      Oke, mas DYF. Salam kenal ni, apa kepanjangan nama Anda?

      Desfortin (des14=14 desember)

      Disukai oleh 1 orang

  2. It’s such a very good motivation. Sejak berteman dengan Anda saya banyak mendapat feedback yg positif.

    Tips yg Anda bagikan pd tema kali ini sudah saya lakukan, tinggal yang gabung di komunitas bloger Indonesia aja yg blm, sy sudah mempelajarinya dan memang akan sya lakukan.

    Terima kasih atas tips Anda kali ini. Saya semakin semangat ngeblog. Ayo semuanya let’s make friend.

    Desfortin.

    Suka

  3. Asiknya blog itu kita bisa mendapat teman yang lebih berkwalitas secara rata2 penulis, dibanding media sosial yang kadang ada yang alay, kadang ada yang asal add tanpa ada interest dan keakraban.

    Disukai oleh 2 orang

    1. Mas hamam blognya nggak bisa dikomentari via wpreader saya.

      Klo kualitas pertemanan seharusnya teman blog lebih baik karena kita bisa mengetahui banyak cerita.

      Suka

  4. Terimakasih postingannya…,Sama dengan mas Agus Bathara, saya juga belum punya komunitas di blog, gmn caranya mau ikut ya mas sidq4? Dan Salam kenal untuk semua yang koment di sini meskipun sepertinya saya yang paling berumur he..he…

    Suka

    1. Oh iya. Mayoritas self host emang ilang kotak komentarnya. Dari browser saya juga sulit berkomentar. Mesti pake hp ibu saya biasanya klo mo komen ke blog self host.

      Suka

  5. Iya, betul sekali mas, sejak Cinta srg komen di mas Shiq4, jumlah followers-nya jadi nambah terus hampir setiap hari ada saja yg follow, *ketahuan deh modusnya, maaf maaf ^__^’>

    Cinta sih udah coba sbagian besar cara di atas mas, yg blm dicoba cuma no. 3, belum PD Cinta mah.

    Mmmm, blm bnyak jg sih temannya Cinta, baru gek 223 teman. Tmn kyk apa ya yg dinginkan *mikir…yg apa adanya, biasanya tmn yg mcam ini nih yg bs mnerima tmn lain dg apa adanya. Hehe

    Suka

    1. Klo mo dapat follower fokus nambah like di postingan cinta aja. Ntar otomatis blognya cinta muncul di blog lain ketika buka tab “situs yg mungkin anda sukai”.

      Disukai oleh 1 orang

      1. oh gtu ya, baru tahu mas. ^__^’>

        Tapi ga fokus nambah followers jg sih mas. Ini dikarenakan Cinta jrg bngt follow blog lain duluan.Jd berasa senang aja kl tetiba “bruk” dpt kejutan bnyak yg follow heee.
        Nambah followers tp ga nambah teman kan sama aja bohong, ya kan? Alurnya tuh berteman baik dulu, bonusnya baru dpt folllower baru.

        Suka

        1. Ya siapa tahu pingin nambah follower. Apalagi klo yg ngelike punya banyak follower, ntar tulisannya “situs ini disukai oleh situs-situs yang Anda ikuti”. Biasanya muncul di tab tadi ke semua follower orang yg ngelike pos kita (ini masih spekulasi. Masih mikirin cara kerjanya saya. Tapi kayaknya gitu deh).

          Disukai oleh 1 orang

        2. oh jd saling berhubungan ya mas…

          kl gtu, srg2 deh mampir blog Cinta trs jgn lupa like ya mas, biar followers Cinta nambah sndiri haha *katanya ga pengin tp masih dibahas haha 😀

          Disukai oleh 2 orang

  6. Lewat blog kita bisa berbagi pengalaman dengan sesama bloger. itu salah satu yang kusuka dari dulu. meski jarang update jua. 🙂

    Suka

  7. terima kasih buat tips kamu. aku baca banyak tulisan kamu yang bermanfaat. oh, ya kamu bisa kau tau nggak forum blogger wordpress itu di mana? aku mau cari.

    Suka

      1. kepada shiq4, aku mau nulis tutorial tentang ngeblog tapi teknologi selalu berubah. takutnya tips dan triknya nggak berlaku lagi. sebaiknya gimana ya?

        Suka

        1. yang evergreen itu tips yang bukan teknis ya? seperti ide ngeblog, berkomentar, tampilan yang bagus atau bikin posting yang menarik, seperti posting2 kamu itu?

          Suka

  8. Iya ya, soal saling memberi komentar itu betul sekali; meningkatkan jumlah pengunjung 😀 Saling komentar terus berteman. Seru. Baru tau ada Komunitas Blogger Indonesia di facebook. Gabung juga ah. Di twitter juga ada Warung Blogger yang cukup membantu memberi tempat untuk para blogger, Kak.

    Suka

    1. Klo twitter saya gak punya. Gak bisa mengoperasikannya he he he…… Tapi pernah dengar juga sih tentang warung blogger. Ntar klo ada kesempatan saya juga bakalan gabung.

      Suka

  9. Menulis hal-hal yang personal kadang membuat kita merasa lebih dekat dengan orang yang menuliskan kisah nya ya… kadang dengan ngeblog bisa lebih mengenal sesama blogger lebih dekat 🙂

    Suka

    1. Iya. Mestinya ada postingan personal di setiap blog biar pembaca tahu siapa kita. Tentu dgn batasan tertentu agar privasi tetap terlindung.

      Suka

  10. Benar semua, apalagi untuk blog yang baru dibangun, itu harus dikerjakan, tidak menutup kemungkinan bisa bertemu belahan jiwa yg sedang dicari.

    Suka

    1. Ada juga kok kisah yg dapat jodoh dari blog. Dulu pernah ada waktu saya ngeblog tahun 2009. Pernah juga baca2 yg nikah sama bloger lain. Meskipun frekuensi kejadiannya juarang.

      Disukai oleh 1 orang

  11. Aku gak ngelakuin nomer 4, karena kurang suka kalau masuk komunitas gitu. Alasannya gak semua komunitas menyenangkan dan lebih suka kenal secara personal aja. Untuk nanti sih gatau ya gimana, tapi sampe saat ini masih sukanya begini hihihi.

    Suka

    1. Saya sih cuma promosi dan nyari kerjaan di komunitas. Klo lagi nganggur ya bantu2 bloger baru yg tanya-tanya. Gitu aja kok komunitasnya. Oh ya banyak juga yg blogwalking dari komunitas tersebut sehingga blog saya kadang2 komentarnya banyak sendiri ha ha ha…….

      Suka

    1. Lha ini kan catatan harian ngeblog saya. Dulu soalnya saya nggak punya teman ngeblog. Jadi, mungkin aja ada yg butuh tipsnya seperti di masa awal saya memulai blog ini.

      Disukai oleh 1 orang

  12. Hihihi… lebih seru emang ya kalo banyak reader n interaksi. Kalo bertemen di blog lebih bs tau juga karaktwr orang dari tulisannya..

    Suka

Komentar ditutup.