5 Motivasi Ngeblog Untuk Bloger Baru

Motivasi untuk blogger pemula

Sumber gambar : techbucket.org

Ngeblog sudah menjadi tren. Banyak orang berbondong-bondong mulai menulis di blog dan sejenak melupakan rutinitas yang membosankan. Blog telah menjadi lifestyle. Dengan kecangihan teknologi masa kini, kegiatan ngeblog pun bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja. Bahkan hanya melalui smartphone.

Tapi untuk membangun blog yang sukses tidak semudah berangan-angan. Butuh dedikasi dan passion. Juga motivasi yang tepat untuk terus menulis sepanjang tahun.

Jika Anda adalah bloger baru dan merasa terdemotivasi, maka berikut adalah motivasi ringan untuk membuat Anda tetap semangat menjalankan rutinitas Anda sebagai bloger:

1. Semua Blog Sukses Berawal dari yang Kecil

Pernahkan Anda merasa kagum dengan sebuah blog?

Blog yang menghasilkan banyak komentar di setiap postingan. Blog yang statistiknya mencapai ribuan pengunjung per hari. Blog yang sudah menghasilkan jutaan rupiah. Blog yang selalu dibicarakan oleh semua bloger.

Setiap kali saya menemukan blog yang semacam itu, kebiasaan saya adalah menuju arsip dan kemudian mengakses konten yang diterbikan di tahun-tahun pertama blog tersebut dibuat. Dan Anda tidak akan percaya dengan apa yang saya temukan.

Tulisannya masih jelek dan tidak terlalu banyak komentar. Sepertinya blog terkenal tersebut pernah mengalami apa yang Anda dan saya alami ketika baru berdiri. Tidak ada yang mempedulikannya. Dan semua pencapaian saat ini dan konten-konten terbaru dan terlihat profesional dimulai dari hal-hal yang sederhana.

Jadi, jika Anda masih baru terjun di dunia blog, jangan berkecil hati ketika tulisan Anda masih jelek dan belum banyak komentar. Ini hanyalah tahapan yang harus dilalui semua bloger sukses. Saat Anda bisa konsisten menulis sepanjang tahun-tahun ke depan, bukan tidak mungkin Anda akan menjadi bloger sukses selanjutnya. Biar pengalaman yang akan menuntun Anda melakukannya.

2. Mulai Menulis dengan Sesuatu yang Sederhana

Konten adalah sesuatu yang krusial bagi kesuksesan sebuah blog. Siapa yang mampu membuat konten berkualitas dan bermanfaat, maka ia akan mendapatkan hadiah berupa pengunjung yang melimpah. Itu aturan yang berlaku bagi semua bloger.

Tapi menulis konten berkualitas tidak sesederhana menjentikkan jari dan kemudian keajaiban terjadi. Butuh kerja keras. Terutama jam terbang menulis yang tinggi.

Jebakan mematikan yang sering terjadi adalah bloger baru terlalu memaksakan diri menulis konten berkualitas terus menerus. Bukannya berhasil, pikiran malah cepat stres. Biasanya ditandai dengan seringnya menengok statistik puluhan kali dalam sehari (artinya Anda terlalu berharap). Dan kenyataannya, ketika harapan Anda tidak terpenuhi, Anda menjadi malas ngeblog.

Sebelum Anda bisa terbiasa menulis konten berkualitas, jangan menetapkan standart kualitas yang terlalu tinggi terhadap karya Anda. Mulailah dengan menulis sesuatu yang sederhana dulu. Nikmati prosesnya dan realistis.

Ketika pengalaman menulis Anda sudah banyak dan Anda terbiasa disiplin menulis, saat itulah Anda akan mampu menulis konten berkualitas seperti membalikkan telapak tangan. Jadi, untuk saat ini, jika Anda masih baru, menulislah sewajarnya. Itu yang terbaik.

3. Bermimpi Besar Boleh, Tapi Semua Butuh Usaha

Tidak ada yang salah dengan bermimpi besar menjadi bloger sukses, terkenal, dan mampu menghasilkan uang. Tapi Anda juga harus ingat, semua ada harganya. Dan harga dari semua itu adalah kerja keras dan kesungguhan. Karena usaha tidak akan pernah mengkhianati hasil.

Masalahnya banyak bloger baru yang hanya berangan-angan saja. Belum apa-apa sudah memikirkan uang. Namun kerjanya bermalas-malasan dan tidak mau belajar ilmu tentang ngeblog. Sayangnya impian semacam itu tidak akan pernah terwujud. Dan Anda bisa frustasi sendiri jika terus memikirkannya.

Uang bisa jadi motivasi yang salah. Sebuah boomerang. Kalau memang Anda punya mimpi besar, maka mulai sekarang Anda harus bekerja lebih keras dari siapapun yang Anda temui. Tidak ada cara instan.

4. Berhenti Meniru Bloger Lain dan Jadilah Diri Sendiri

Hal terbaik yang saya temukan ketika menjadi bloger adalah belajar mengenali diri sendiri. Karena saya hanya menulis pengetahuan yang saya miliki dan topik-topik yang saya sukai, saya mampu mengenal diri sendiri dengan lebih baik dari sebelumnya. Walaupun saya bukan termasuk bloger sukses, saya tetap bahagia ketika melakukannya.

Dan ketika saya bahagia, semua akan baik-baik saja dan berjalan sesuai rencana.

Hal yang sama berlaku bagi Anda. Jangan karena Anda melihat bloger lain sukse dengan topik tertentu, kemudian Anda menirunya. Atau Anda melihat blog dengan tampilan yang bagus, Anda menirunya. Dan meniru hal-hal lainnya. Percuma saja, Anda tidak akan terinfeksi kesuksesan bloger lain jika terus melakukannya. Bahkan Anda hanya mendapat kelelahan dan frustasi.

Motivasi terbaik untuk ngeblog adalah mencari kesenangan. Mengekspresikan diri. Dan menjadi diri sendiri. Banyak bloger yang tidak terlalu berharap dan sebatas menjadikan blog sebagai aktualisasi diri tiba-tiba menjadi sukses.

Anda tahu alasannya? Karena kebahagiaan mampu mengeluarkan semua potensi terbaik yang ada pada diri seseorang. Anda pun mampu melakukannya. Jadilah diri sendiri dan menulislah apa yang Anda sukai. Maka Anda selangkah lagi menuju kesuksesan yang Anda dambakan.

5. Catat Semua Pencapaian Anda

Dulu saya selalu bertanya mengapa bermain game sangat menyenangkan. Ternyata jawabannya adalah karena karakter game kita selalu berkembang. Setiap kali kita melewati suatu level, pasti ada hal-hal baru yang bisa kita lakukan dengan karakter tersebut.

Mungkin item baru. Atau gerakan baru. Atau senjata baru. Atau level yang lebih sulit untuk ditaklukkan. Intinya, manusia menyukai perkembangan.

Dalam ngeblog hal semacam itu tetap berlaku. Ketika blog kita mendapatkan lebih banyak komentar dari sebelumnya, kita menjadi lebih bersemangat. Ketika pengunjung meningkat, kita menjadi senang. Ketika jumah postingan bertambah, kita juga senang. Kita menyukai perkembangan.

Anggap saja ngeblog sebagai sebuah permainan. Untuk meningkatkan level blog, kita dituntut untuk mempelajari hal-hal baru. Seperti bersosialisasi dengan bloger lain, mempelajari teknik menulis, menerapkan SEO dan lain sebagiannya.

Anda hanya perlu mencatat semua perkembangan blog dan Anda akan punya alasan untuk mempertahankan blog Anda. Seandainya Anda ingin meningkatkan level, Anda hanya perlu mempelajari ilmu ngeblog lebih jauh lagi. Dan Anda akan terus termotivasi sepanjang waktu.

34 tanggapan untuk “5 Motivasi Ngeblog Untuk Bloger Baru

  1. Mimpi yg besar merupakan motivasi yang sangat kuat, dan jg jangan lupa satu lagi yaitu, orang2 yang meremehkan dan juga memandang sebelah mata juga merupakan motivasi yg kuat

    Suka

  2. Mmm, kl Cinta kdg malah penasaran dg seseorg di blog yg ga komen atau like di blog Cinta, krn dulunya srg nge-like bhkan komen, sungguh sdih rsanya kehilangan ia yg mnjd inspirator Cinta dlm ngeblog. Buka tutup blog cuma brharap komennya, skr udah jrg komen, Cinta jd sdkit kcewa, mgkn tulisan Cinta ga lg brkualitas shgga ia mls bca. Tp skr udah Cinta coba nrkan prsaan itu, takut cinlok *malah curcol 😁😂😅

    Suka

    1. Saya udah biasa seperti itu cinta. Dulu blog sama rame komentar, tapi akhir-akhir ini juga mulai sepi wkwkw…. Teman ngeblog yg lama udah jarang update. Jadi ya sekarang nyari bloger yg aktif.

      Disukai oleh 1 orang

  3. Selain menulis hal yang sederhana, mungkin juga bisa ditambahkan menulis hal yang kita tahu dan pahami. Kadang2 blogger biar nampak “wow” menuliskan topik yang bombastis tapi sebenarnya dia ga terlalu paham sama yang ditulis. Akhirnya bikin orang yg ingin diskusi di kolom komentar jadi males dan berpikir kalau ternyata dia ga terlalu paham banget sama yg ditulis.

    Disukai oleh 1 orang

    1. Iya mbak deny. Pemahaman tema harus diperhatikan agar informasi yang disampaikan tidak menyesatkan orang lain dalam memprlajari tema tersebut.

      Suka

Komentar ditutup.